Event Semesta - Bagi kalian para mahasiswa yang sedang berjuang mendapatkan beasiswa. Kali ini admin akan memberikan informasi menarik seputar beasiswa untuk mahasiswa, yaitu Program Beasiswa Juara Batch III yang diberikan oleh pihak KOMPAS. Harian kompas bersama dengan avian brands mewujutkan konstribusi dalam dunia pendidikan di indonesia dengan cara menawarkan program beasiswa juara batch III. Program ini ditunjukan bagi mahasiswa S1 yang sedang menempuh PTN dan PTS.
Program Beasiswa Juara Batch III tahun 2019 | KOMPAS
Program Beasiswa Juara Batch III adalah program yang berinisiatif untuk membangkitkan motivasi mahasiswa agar menjadi generasi muda bangsa berkualitas, berprestasi, dan berguna bagi bangsa.
Syarat dan Ketentuan
- Merupakan mahasiswa S1 di perguruan tinggi negeri/swasta
- Sedang menempuh Tingkat Pendidikan Strata 1 (S1) minimal semester III dan memiliki IPK minimum 3.0 saat mendaftar
- Mempertahankan IPK minimum 3.0 selama dalam periode menerima beasiswa (diinformasikan setelah diterima/lulus seleksi)
- Aktif mengikuti kegiatan organisasi baik di dalam maupun di luar kampus
- Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain
- Berkomitmen untuk menyelesaikan studi di Perguruan Tinggi yang sedang ditempuh
- Mengisi form pendaftaran secara online dengan jujur dan memenuhi syarat administrasi
Beasiswa tidak berlaku bagi penerima beasiswa juara periode 2018
Syarat Administrasi
- Mengisi form pendaftaran online
- Upload Pas foto berwarna dengan jaket almamater
- Upload kartu mahasiswa
- Upload transkrip nilai IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) terakhir yang telah dilegalisir
- Upload surat/sertifikat keterangan aktif berorganisasi
- Upload surat pengantar/rekomendasi dari kampus untuk menerima beasiswa
- Upload surat keterangan resmi dari kampus bahwa tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain
Waktu Pendaftaran
Batas akhir pendaftaran : 30 Agustus 2019
Pengumuman : bulan Oktober 2019 Kuota Beasiswa
40 Orang
Ig, twitter dan facebook: @beasiswajuara
Website : www.beasiswajuara.kompas.id
Mekanisme pendaftaran
- Pendaftaran tidak dipungut biaya
- Peserta mendaftarkan diri melalui beasiswajuara.kompas.id
- Peserta wajib mengisi form dengan jujur dan sesuai kondisi sebenarnya
- Peserta yang memberikan informasi palsu dan tidak sesuai kebenaran akan dinyatakan gugur
- Peserta yang lolos seleksi berkas & administrasi wajib mengikuti tes online pada waktu yang ditentukan
- Peserta yang lolos tes online wajib mengikuti rangkaian inaugurasi Peserta wajib menaati peraturan seluruh rangkaian seleksi beasiswa hingga inaugurasi sesuai pada waktu yang dijadwalkan
- Peserta yang tidak mengikuti rangkaian akan dinyatakan gugur Peserta akan mendapatkan subsidi uang saku, penginapan, dan uang transportasi untuk hadir dalam rangkaian inaugurasi
Demikianlah artikel mengenai Program Beasiswa Juara Batch III tahun 2019 | KOMPAS. Semoga kalian para mahasiswa bisa mendapatkan Beasiswa untuk menunjang kesuksesan dalam dunia perkuliahan.
Kontak Resmi:
Email: beasiswa.uara@kompas.comIg, twitter dan facebook: @beasiswajuara
Website : www.beasiswajuara.kompas.id
0 Comment for "Program Beasiswa Juara Batch III tahun 2019 | KOMPAS"
TIPS BERKOMENTAR:
Hubungi contact person dari penyelenggara event yang tercantum di atas. Jika ada info lomba yg mencurigakan silahkan laporkan ke admin via form komentar berikut.
Klik pada bagian "Notify me" agar mendapatkan pemberitahuan jawaban atas pertanyaan kamu.
Terimakasih atas partisipasi aktifnya.